Bill Gates, Tetap Terkaya di Amerika Selama 18 Tahun Berturut-turut

Bill Gates, Tetap Terkaya di Amerika Selama 18 Tahun Berturut-turut - Krisis ekonomi yang melanda Amerika belakangan ini ternyata tidak berpengaruh terhadap warganya yang berlabel borjuis di negeri Paman Sam itu, karena tingkat perolehan kekayaan orang-orang berduit di Negara super power itu justru meningkat 12 persen dibandingkan tahun lalu.

Baru-baru ini majalah terkenal forbes kembali merilis daftar 400 orang terkaya Amerika dimana Bos Microsoft Bill Gates tetap meduduki posisi pertama selama 18 tahun berturut-turut dengan total kekayaan mencapai 59 miliar dolar.

Sementara itu meskipun mengalami kerugian lebih dari 6 miliar dolar sepanjang tahun lalu, investor gaek asal Amerika Warren Buffet membayang-bayangi Bill Gates dengan menempati posisi kedua orang terkaya Amerika dengan total kekayaan mencapai 39 miliar dolar.

Pendiri Oracle, Larry Ellison berada pada posisi berikutnya dengan total kekayaan 33 miliar dolar dilanjutkan dengan pewaris Wal-Mart – Christy Walton, Jim Walton dan Alice Walton yang bertengger diposisi keempat dengan nilai  kekayaan lebih dari 20 miliar dolar.

Investor Amerika lainnya seperti George Soros dan pemilik kasino Sandy Adelson juga menduduki posisi 10 orang terkaya Amerika bersama industrialis Charles dan David Koch. Sementara pendiri Facebook – Marck Zuckerburg yang kekayaannya meningkat hingga 10,5 milyar dolar, berada pada posisi ke-14. Pemilik Google – Sergey Brin dan Larry Page berada pada posisi ke-15, dimana masing-masing menambah hampir dua milyar dolar pada kekayaan mereka.
 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...